Tag Archives: afrika
Warna Madu
Mengenai WARNA madu. Warna madu itu bermacam-macam. Apakah madu yang berwarna hitam atau putih itu madu yang paling bagus? Kualitas madu sangat bergantung pada asal nektar bunga yang dihisap oleh lebah. Warna madu sangat bervariasi, mulai dari transparan hingga tidak berwarna, dari yang berwarna terang hingga warna hitam. Warna dasar madu itu kuning kecokelatan. Warna madu dipengaruhi oleh sumber nektar, usia madu dan juga penyimpanan.
Madu murni berkualitas tersedia di GudangMadu. Untuk order, bisa melalui BBM di 266032A5, 29E8E1DD. WhatsApp: +6282122547430. Atau hubungi kamiĀ di sini.
Bening atau tidaknya madu ditentukan oleh partikel yang tercampur, misal: apakah ada polennya atau tidak. Warna madu bisa bersifat khusus. Misal warna kuning untuk madu kaliandra, kehijauan pada madu embun. Pada madu yang mengkristal, madu menjadi lebih terang karena putihnya kristal glukosa alami yang dikandungnya. Ada pula madu yang berwarna putih susu saat mengkristal & jernih seperti air saat mencair, misal: madu di Afrika Timur.
Adakah madu yang berwarna hitam? Ada. Yang berwarna putih? Ada juga. Akan tetapi tidak tersedia dalam jumlah banyak.
Madu yang disimpan dalam waktu lama, warnanya bisa berubah, makin lama semakin gelap. Sepanjang pengamatan kami, madu yang berasa pahit umumnya berwarna terang. Ada beberapa praktek pemalsuan madu pahit, misalnya madu yang berwarna gelap lalu ditambah herbal tertentu yang berasa pahit.
Makin gelap warna madu, umumnya, makin tinggi kandungan mineralnya. Selain mineral, kita juga membutuhkan asupan vitamin dan bahan lainnya. Pilihlah madu yang murni, tidak hanya melihat warna tetapi juga kualitasnya. Pastikan juga bahwa madu yang dikonsumsi, apa pun warnanya, adalah madu murni yang tidak mengalami proses pemanasan. Pemanasan juga akan menghasilkan warna madu yang lebih gelap dari yang seharusnya.